Kamis, 05 Maret 2009

pengalaman baru ganda putera


konsolidasi Ganda Putra Bersatu di Ciater
Wajah-wajah tegang kini tidak ada lagi. Segala persoalanmenyangkut uang kontrak yang sempat mengemuka pekan lalutelah dilupakan. Yang ada sekarang tinggal keceriaan.Itulah yang terlihat jelas dari wajah delapan pemain gandaputra Pelatnas Cipayung.Selama dua hari, Kamis dan Jumat (12-13/2) di kawasanwisata Ciater, Subang, Jawa Barat, mereka melupakansejenak latihan rutin dan meninggalkan raket yang selamaini menyertai mereka pergi. “Kami di sini memang untukrekreasi dan menyatukan kekompakan kembali,” sebut pelatihganda putra, Sigit Pamungkas.Markis Kido dkk. memang menikmati rekreasi tersebut.Segala keretakan dan persoalan lain yang sempat munculketika Kido menyatakan ingin keluar dari pelatnas denganmeninggalkan Hendra Setiawan sudah dibuang jauh-jauh. “Disini kami happy-happy saja,” kata Kido.Setelah sarapan pagi, Kido, Hendra, Rian Sukmawan,Yonathan Suryatama, Bona Septano, M. Ahsan, Lingga Lie,dan Fernando Kurniawan mengikuti permainan menantang danmenguji adrenalin, yaitu arung jeram.Selama arung jeram ini, pemain mendapat pengalaman barudan seru. Mereka saling bekerja sama dan menjalinkekompakan agar perahu tidak sampai terbalik. Setelah itumereka bermain paint ball war game.“Wah, seru banget permainan ini. Kami bisa menembak lawandan sekaligus kena tembak,” ujar Hendra. “Besok-besokacara seperti ini harus sering digelar agar tidak jenuhberlatih terus di Cipayung,” ujar Kido.Ide menggelar acara di luar rutinitas yang digagas Sigitmemang tepat, apalagi di saat kekompakan, kebersamaan, danperasaan saling curiga sempat muncul di antara pemain.“Saya yakin setelah pulang dari Ciater ini kekompakan dankebersamaan anak didik saya akan terjalin lebih baiklagi,” tegas Sigit. (erly)

Tidak ada komentar: